Laman

Teks berjalan

Selamat Datang di web blog KUA Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas Propinsi Jawa Tengah, dengan aplikasi SIMKAH kami terus mengembangkan mutu layanan menuju KUA berbasis IT # Biaya nikah di KUA GRATIS dan nikah di Luar KUA membayar Rp 600 rb, disetorkan ke Bank # Zona Integritas KUA: bebas gratifikasi dan korupsi, semua layanan di KUA Pekuncen GRATIS#

Kamis, 14 November 2013

Gambaran Umum Kecamatan Pekuncen

A. DESA-DESA DI WILAYAH KECAMATAN PEKUNCEN

Jumlah desa di Kecamatan Pekuncen terdiri dari16 desa, yaitu:
  1. Pekuncen
  2. Krajan
  3. Kranggan
  4. Karangkemiri
  5. Banjaranyar
  6. Semedo
  7. Petahunan
  8. Cikawung
  9. Cibangkong
  10. Karangklesem
  11. Pasiraman Kidul
  12. Pasiraman Lor
  13. Glempang
  14. Tumiyang
  15. Candinegara
  16. Cikembulan
B. LETAK GEOGRAFIS

Batas Wilayah Kecamatan Pekuncen:

Sebelah Utara : Wilayah Kabupaten Brebes
Sebelah Timur : Wilayah Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas
Sebelah Selatan : Wilayah Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas
Sebelah Barat : Wilayah Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas

Luas wilayah Kecamatan Pekuncen mencapai 92,7 km2.
Sumber daya alam: hasil pertanian dan perkebunan. Sebagian besar mata pencarian / pekerjaan penduduk di sektor pertanian dan perkebunan. Pekuncen merupakan daerah subur dengan curah hujan yang cukup tinggi, sehingga daerah ini dapat menjadi sentra pertanian yang handal. Lahan pertaniannya menghasilkan padi, palawija, kol, cabai, ketimun, dan buncis, disamping itu pembuatan gula kelapa juga menjadi hasil pertanian di daerah pegunungan.
Kecamatan Pekuncen memiliki relief pegunungan dengan ketinggian antara 500 meter sampai dengan 1200 meter dari permukaan laut.. Kemiringan lereng di Kecamatan Pekuncen didominasi oleh kelas lereng menengah sampai curam yaitu kemiringan lereng antara 8% - 25%.Salah satu pemicu terjadinya longsor adalah curah hujan yang tinggi. Berdasarkan data curah hujan di Kecamatan Pekuncen, curah hujan tertinggi rata-rata yaitu 221 mm, dengan curah hujan tahunan setinggi 2648 mm dengan jumlah hari hujan sebanyak 266 hari (BPS Kab. Banyumas, 2009).

C. JUMLAH PENDUDUK

Total penduduk Kecamatan Pekuncen berdasarkan hasil pendataan oleh KUA Kecamatan Pekuncen pada bulan Juli 2013 sebanyak 74.092 jiwa.

D. JUMLAH PEMELUK AGAMA


Dari Jumlah penduduk di Kecamatan Pekuncen semuanya memeluk agama, dengan rincian penduduk beragama Islam 74.081 jiwa dan sisanya 9 orang beragama Kristen dan 2 orang beragama Budha.

E. JUMLAH TEMPAT IBADAH

Karena mayoritas penduduk beragama Islam, maka semua tempat ibadah yang ada di Kecamatan Pekuncen adalah tempat ibadah umat Islam, yaitu masjid: 103 buah, langgar: 372 buah dan langgar: 27 buah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar